Thursday, October 14, 2021

Errornya Website Sibay Membuat Geram Saat Entry Data



Saya sangat terkesan dengan pemerintah Aceh khususnya di instansi Dinas Pendidikan Aceh dengan adanya sistem Sibay ini birokrasi pengusulan Beasiswa Yatim, Piatu, dan Yatim-Piatu ini menjadi lebih mudah dandapat diakses menggunakan berbagai perangkat IT.

Namun saya juga kecewa dengan Kesulitan dalam pengisian pasalnya mencoba berkali-kali untuk mengisi atau sebatas melihat rekap saja sangat sulit terbuka, yang muncul hanya Error, 500, Whoops dll. 

website Sibay terkesan website gratis, para pengembang Sibay terkesan bermain-main dengan pembuatan website ini, melihat keluhan para operator Sibay yang mengalami error pada website dan down berkali-kali, tidak adanya respon dan usaha untuk memperbaiki keadaan sementara waktu cut off sudah sangat dekat, jika dibandingkan dengan Blog yg saya buat ini mungkin masih kalah.

Saya jadi bertanya-tanya apakah di Provinsi Aceh tidak ada tenaga ahli yg bisa memperbaiki ini, terlebih lagi link atau kontak pengaduan tidak pernah tercantum pada foot note atau halaman bawah website.

Mereka harus siap dikritik karena mereka tahu situs ini bukan untuk pribadi, situs ini untuk umum dan serta secara sistematis penggunaannya terstruktur secara bertahap seperti untuk Penggunaan Operator Sibay sekolah, Admin Dinas Sibay.

Jika perpanjangan waktu dibuat tanpa ada perbaikan sama sekali itu sama saja dengan tidak memperbaiki keadaan, mereka harus belajar dari website dapodik, dan seharusnya mereka tahu itu, bagaimana usaha tim developer dapodik memperbaiki seperti dikabarkan melalui berita pada beranda website mereka.

Saya harapkan keadaan ini bisa membaik dan pihak pengembang bisa lebih intens untuk menanggapi persoalan ini, guna kelancaran dan berjalannya sistem sebagaimana mestinya.

Setiap permasalahan yg kita rasakan ataupun yang kita lihat jadikan pelajaran untuk kedepannya, agar usaha untuk tidak mempersulit birokrasi menjadi lebih nyata.

Saran saya untuk pemerintah agar dapat memberikan sosialisasi dan bimbingan Teknis kepada para admin dinas dan admin sekolah terlebih dahulu sebelum mewajibkan sistem ini untuk digunakan, agar bisa saling memahami dan berjalan semestinya, karena tidak semua Operator sekolah menguasai sistem berbasis web, atau bisa jadi kepala sekolah menunjuk petugas lain untuk menanganinya, sehingga mereka bertanya-tanya dalam penginputan data.

Terimakasih buat para pembaca saya mohon untuk agar dapat membagikan kepada pihak yang berkepentingan, agar apa yg kita kerjakan dapat berjalan lancar.

Salam Satu Data.